Sejak jaman dahulu, gunung gumitir menjadi jalur penghubung terdekat antara Kabupaten Jember dan Kabupaten Banyuwangi. Gunung Gumitir sendiri menjadi satu satunya jalur yang ada di kawasan lintas selatan jawa khususnya di ujung bagian timur. Berikut kita rangkum misteri gumitir yang beredar di kalangan masyarakat setempat.
Melewati jalur ini Anda akan melewati alas Gunung Gumitir, yang meski kini telah banyak berdiri warung-warung makan tetapi tidak mengurangi keangkeran alas Gumitir. Ya, angker adalah kata pertama yang terbesit ketika Anda melalui jalur ini. Medan untuk melewati kawasan gumitir ini bisa dibilang mengerikan, bayangkan terdapat ratusan lintasan lika liku dengan bidang naik turun yang di kelilingi oleh rerimbunan pohon tua bikin nuansa makin merinding.
Bukan tanpa alasan alas ini terkenal dengan keangkerannya, beragam kejadian mistis kerap terjadi di jalur alas Gunung Gumitir. Mulai dari kejadian kecelakaan yang mengerikan, tanah longsor terus menerus hingga teror mistis yang dialami oleh beberapa pengendara jalur ini. Apa saja sih misteri di gumitir yang paling sering dialami pengendara yang melintas?
Misteri Gumitir Pertama! Pasar Setan Penunggu Alas Gumitir
Konon katanya, alas ini ialah lokasi pasar para lelembut Gunung Gumitir. Tak jarang para pengendara yang melintas seolah dinampaki kegiatan dari pasar setan ini, seperti cerita Harun (re: nama samaran) yang dikutip dari sejarah-budaya.
Harun bersama keluarganya yang saat itu sedang dalam perjalanan mudik, melewati alas Gumitir pukul 02.00 dini hari dan mereka seolah melewati pasar yang penuh dengan pedagang makanan. Anak Harunpun merengek ingin membeli jajan di pasar itu. Harun berhenti dan membeli beberapa kacang rebus. Setelah membukanya, ternyata bungkusan kacang rebus itu berisi kembang 7 rupa yang biasa digunakan untuk sesajen.
Kejadian serupa kerap dialami oleh pengendara yang melintasi jalur alas Gumitir. Ketika melihat pasar setan tersebut, mereka seolah merasa pasar itu ‘terlihat normal’. Anehnya rasa kecurigaan baru muncul setelah melewati pasar, semacam terhipnotis.
Bakhan beberapa kisah menceritakan bahwa siapa saja yang melewati hutan ini dan membawa benda pusaka, otomatis pusaka tersebut akan hilang dengan sendirinya. Ada yang meyakini jika benda benda yang mempunyai energi spiritual akan ditarik ke dalam hutan angker gumitir.
Banyak yang tidak menyadarinya. Sudah pasti alas gumitir menyimpan banyak sekali benda benda yang tertinggal disini.
Baca juga: Misteri Watudodol Banyuwangi
Rumah Para Arwah Pekerja Paksa! Banyak sosok gentayangan!
Rentetan kejadian mistis di alas Gumitir melengkapi kisah misteri gumitir yang kerap kali dikaitkan dengan arwah-arwah pekerja paksa yang meninggal saat membangun jalur alas Gumitir. Banyak dari pekerja paksa ini meninggal karena kelaparan karena bekerja terus-menerus tanpa mendapatkan upah dan makanan yang layak. Penduduk sekitar percaya bahwa arwah-arwah tersebut masih disana, dan menjadikan alas Gumitir ‘rumah’.
Ada juga beberapa kisah dari para pekerja penjaga terowongan kereta api mrawan yang mengakui seringkali mengalami hal yang tidak wajar di sekitar terowongan, seperti munculnya suara suara tangisan orang meminta tolong, bayangan sosok pekerja yang compang camping di sepanjang jalur terowongan terlihat. Konon sosok mereka adalah para pekerja paksa yang mati kelaparan akibat romusha.
Dahulu saat pembangunan terowongan diyakini mekana korban ratusan orang, awal mulanya mempekerjakan 100 tenaga paksa yang diperintah untuk membuat trowongan pada masa penjajahan belanda, namun yang selamat hanya 5 orang. Sungguh ironi sekali! Ratusan mayat tergeletak menderita saat pembangunan jalur ini.
Alas Gumitir juga menjadi tempat pembuangan mayat-mayat anggota PKI. Konon mayat anggota PKI ini dibuang dan disebar di beberapa tempat di Alas Gumitir. Kira kira lokasi pembuangannya berada di watu gundang yang mana merupakan titik tertinggi jalan raya lintas gumitir.
Tarian Patung Gandrung Alas Gumitir
Selain pasar setan, alas Gumitir juga menjadi lokasi berdirinya patung gandrung ikon Kota Banyuwangi. Patung Gandrung ini dibangun sebagai penanda bahwa pengedara telah memasuki kota Banyuwangi. Bukan sekedar patung, banyak saksi yang mengatakan bahwa mereka melihat posisi tangan patung gandrung ini berubah-ubah seolah sedang menari.
Selain jalanan, Gumitir juga punya bangunan horor. Bangunan ini sudah ada sejak era Belanda. Sekarang sudah menjadi milik PTPN XII. Nah, bangunan ini adalah villa. Karena ada di kawasan Gumitir, artinya bangunan ini punya panorama yang indah banget. Tapi sekaligus juga horor yang kebangetan.
Dulunya, bangunan villa ini masih digunakan untuk tamu PTPN XII. Tapi lama-kelamaan, bangunan villa itu terbengkalai begitu saja. Bukan tanpa sebab, karena banyak banget kejadian mengerikan saat menginap disitu.
Yang paling sering terlihat adalah hantu noni belanda yang kerap kali menampakkan diri di sekitar kawasan bangunan tua tersebut. Banyak orang sekitar villa yang percaya kalau di bangunan itu ada istana makhluk astral. Lebih horornya lagi, di kawasan tikungan tepat di depan jalan villa itu sering ada kecelakaan yang memakan banyak korban! hiii serem.
Hantu nebeng gonceng para pemotor! Waduh!
Ada juga kisah yang sempat geger di kalanangan media sosial dan portal berita, bahwasanya ada sosok penampakan hantu yang tiba tiba mendadak digonceng oleh para pengendara motor yang melintasi gumitir sendiran saat malam hari. Pengakuan ini dinyatakan oleh beberapa orang yang melihat langsung dengan mata kepala sendiri.
Ada pernyataan salah satu kru bus jurusan jember- banyuwangi yang menyaksikan kejadian ini. Saat itu sekitar malam hari bus melintasi kawasan jalur gumitir. Sekitar 15 menit pertama melewati jalur gumitir tak ada yang aneh. Semua wajar. Tapi ketika berada di trek lurus, seorang pengguna motor mendahului bus dan berkendara tepat di depan bus.
Kemungkinan pengguna motor tersebut mencari tambahan pencahayaan, karena kondisi jalur Gumitir saat malam hari benar-benar minim penerangan. Tak lama, kondektur bus terdengar meminta sopir untuk menyalakan lampu dim
Bukan meminta pengendara motor untuk minggir, tapi sebagai isyarat karena kondektur melihat hal janggal. Tapi si pengendara motor tak peduli hal itu.
Sampai akhirnya sopir harus mengklakson beberapa kali hingga menimbulkan pertanyaan dari para penumpang. Awalnya hanya kondektur, sopir dan kernet bus saja yang sepertinya menyadari hal tersebut.
Tapi rupanya, seorang ibu yang duduk di deretan bangku kedua dari depan ikut mencari tahu. Setelah melihat si ibu histeris dengan apa yang dia lihat. Singkat cerita, hampir semua penumpang bus melihat bahwa si pengendara motor membonceng pocong.
Si pocong duduk menyamping dan terlihat anteng. Seisi bus hanya bisa berdoa melihat hal itu. Sampai melewati gapura perbatasan Banyuwangi-Jember, barulah penampakan pocong yang duduk di jok belakang motor itu hilang. Nah loh! Coba bayangin kalau kami lewat sini sendirian terus ada penumpang tak diundang lagi nebeng di jok belakangmu gimana?
Kamu mau coba masuk ke kawasan Gumitir? Atau sudah pernah mengalami hal mistis disini? coba ceritakan di kolom komentar yah tentang hal mengerikan yang kamu alami di misteri gumitir
Selanjutnya baca: Tragedi ninja 1998 yang masih terkenang hingga kini
14 Comments
Pernah sii random aj tbtb pgn plg pdahal mlem2 itu brkt sndiri dri jbr slesainkuliah ba’da magrib smpe gumitir mlem sepi gelap bet sndirian pula but aku ga ngrasain apa2 sii :V karna aku ga peka sm gituan huuuhuu untung
Untung yaa kak tidak mengalami kejadian serupa hehe